Ditulis Oleh: Suheri
Pernahkan para sahabat digital printing indonesia mengalami tinta yang keluar terus atau tidak mau keluar sama sekali?. Mungkin saja ada sebagian sahabat disini yang pernah mengalaminya?. Namun bagi yang belum pernah mengalaminya saya sarankan jangan panik bila pernah mengalaminya. Hal tersebut kemungkinan karena solenoid tidak bekerja tidak normal. Solenoid kemungkinan besar kemasukan tinta sehingga tidak bisa bekerja normal, untuk langkah-langkah mengatasinya para sahabat semua bisa dibersihkan solenoid tersebut dengan menggunakan dorongan angin. Kl memang kemasukannya sudah parah, ada beberapa tipe solenoid yang bisa dibuka. Setelah dibuka biasanya saya bersihkan dengan mengelap sampai kering dan bersih. Lalu pasang kembali dan test apakah solenoid tersebut sudah normal kembali atau belum?. Bila memang cara yang saya jelaskan tetap tidak bisa menyelesaikan masalah tersebut. Coba ganti solenoid. Namun pastikan dahulu sebelum mengganti solenoid tersebut sub ink tank bekerja dengan normal. Karena bila sub ink tank tidak bekerja dengan normal dikhawatirkan solenoid tersebut akan kemasukan tinta lagi. Cara tersebut bisa diaplikasikan oleh sahabat digital printing semua.